Kegiatan National Mandarin Competition 2013

Unit kegiatan mahasiswa Bina Nusantara Mandarin Club (BNMC) menyelenggarakan acara National Mandarin Competition 2013 dengan tema Menjaga kebudayaan Tionghoa (shou zhe wo men de zhong guo wen hua). Acara National Mandarin Competition ini berlangsung dari tanggal 16-19 Mei 2013 di Kampus Anggrek Binus University, Jakarta Barat.

Acara National Mandarin Competition 2013 ini diadakan dengan tujuan membuka pikiran masyarakat bahwa bahasa mandarin dewasa ini berperan penting, baik dalam dunia komunikasi dan dunia bisnis. Selain itu, menanamkan pada generasi muda bahwa seni mandarin adalah salah satu bentuk budaya yang berharga dan patut kita lestarikan. Serta untuk mengembangkan bakat dan kemampuan yang dimiliki generasi muda. Sekaligus menjalankan salah satu program kerja Bina Nusantara Mandarin Club (BNMC) yaitu untuk memperkenalkan kebudayaan tionghoa kepada pelajar pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.

Acara National Mandarin Competition 2013 merupakan lomba berbahasa dan budaya mandarin. Di dalamnya terdapat lomba berpidato, bercerita, dan menyanyi dalam bahasa mandarin. Selain itu acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai pengisi acara yang menarik. Acara National Mandarin Competition 2013 ini merupakan acara lomba yang ketiga kali diadakan oleh Bina Nusantara Mandarin Club (BNMC) dalam tingkat nasional.

Adapun beberapa acara lomba yang telah dilaksanakan sebelumnya, antara lain National Mandarin Competition 2012, National Mandarin Competition 2009, Mandarin Idol, Festival China Town, Festival Musim Semi, Oriental Night Festival, Mandarin Musical, dan lain-lain.”

Pendaftaran paling lambat tanggal 1 Mei 2013, untuk informasi pendaftaran, silahkan klik link dibawah ini:

http://www.nmc.bnmc.web.id/about.php