UNAND Hadiri NUNI Presidential Forum, Annual Meeting and The 1st NUNI Student Camp di Semarang
Semarang (Unand) Selasa – Universitas Andalas menghadiri Nationwide University Network in Indoneia (NUNI) Presidential Forum, Annual Meeting and The 1st NUNI Student Camptahun 2017 yang berlangsung di Semarang pada Rabu (21-23/10) yang lalu.
UNAND sebagai salah satu anggota dari NUNI pada kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Kantor Layanan Internasional Vonny Indah Mutiara, Ph.D dan Koordinator Kerjasama Budi Rahmadya, M.Eng. UNAND juga mengutus 2 orang mahasiswa untuk mengikuti kegiatan Student Camp yaitu Hafizh Ash Shiddiqi dari jurusan Sistem Komputer dan Fildzah Amalia Aziz dari Jurusan Ilmu Komunikasi.
Kegiatan ini berlangsung di Semarang yang dipusatkan pada 3 Universitas, yaitu Universitas Dipenogoro (UNDIP), Universitas Islam Sultan Agung (UNISSULA) dan Universitas Katolik Soegijapranata (UNIKA) dengan tema “University as the backbone of social leadership in the global society: development of coastal area of Semarang”. Adapun nara sumber dalam kegiatan ini yaitu Very Rev. Herminio Dagohoy, O.P., Ph.D (Rector University of Santo Tomas The Phillipines) dan Prof. Dr. Ir. Y. Budi Widianarko, M.Sc (Soegijapranata Catholic University Semarang).
Kegiatan di hari pertama adalah Annual Meeting yang bertempat di Universitas Islam Sultan Agung (UNISSULA). Pada kegiatan ini dilaporkan program NUNI yang telah berjalan selama tahun 2016.
Selain itu, kegiatan ini menghasilkan kesepakatan dari Universitas yang tergabung dalam keanggotaan NUNI yaitu masing-masing Universitas akan mengirimkan minimal 2 orang mahasiswa di kegiatan Student Camp 2018.
Dengan output kegiatan yang diharapkan berupa karya tulis dari mahasiswa. Selain itu disepakati juga Universitas yang akan mengirimkan dosennya untuk mengikuti Program Lecturer Exchange di tahun 2018 dimana UNAND akan mengirimkan 2 orang staf dosen dalam bidang Teknik Informatika dan Hubungan Internasional untuk mengikuti kegiatan tersebut.
Kegiatan di hari kedua adalah Presidential Forum dengan kesepakatan yang di hasilkan yaitu Forum NUNI 2018 akan dilaksanakan di Universitas Surabaya. Spirit student camp yang diusung adalah Semangat Kenusantaraan. Selain itu kesekretariatan NUNI adalah tetap di Universitas Bina Nusantara. Yang menjadi catatan penting juga adalah perlunya optimasi website NUNI dimana terdapat logo 21 Universitas yang tergabung dalam NUNI.
Pelaksanaan kegiatan Student Camp di hari pertama membahas materi tentang kesejahteraan, karakteristik daerah pesisir Semarang, proyek kepemimpinan social dengan memberikan opini yang kritis, dan pengenalan daerah pesisir Semarang yaitu kawasan Tambak Lorok. Pada hari kedua kegiatan yang dilakukan yaitu observasi di daerah Tambak Lorok dengan mewawancarai warga dan melihat kondisi yang ada di lapangan.
Selanjutnya dilakukan diskusi kelompok untuk membangun suatu opini kritis dan solusi untuk daerah tersebut. Pada hari ketiga kegiatan yang dilakukan yaitu cara membangun leadership dan membangun jaringan yang baik. Pada hari ketiga mahasiswa mempresentasikan hasil; diskui kelompoknya pada acara Presidential forum.
Hasil yang diperoleh dari kegiatan Student Camp selama tiga hari tersebut yaitu mahasiswa diharapkan berpandangan positif dan maju kedepan dengan semangat juang yang tinggi dan meningkatnya kesadaran sosial terhadap lingkungan.
Perwakilan mahasiswa Unand, Hafizh Ash Shiddiqi dari jurusan Sistem Komputer, sedang mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya di acara presidential forum, NUNI.
UPT Layanan Internasional Unand
http://unand.ac.id/id/berita-peristiwa/berita/item/2295-unand-kui.html
Comments :